Hal yang Wajib Kamu Lakukan Ketika Membuat Kesalahan di Tempat Kerja

Jangan takut untuk melakukan kesalahan, karena kesalahan adalah salah satu jalan untuk meraih kesuksesan

Images

Hal yang Wajib Kamu Lakukan Ketika Membuat Kesalahan Di Tempat Kerja – Kita sebagai manusia adalah mahkluk yang tidak sempurna. Pasti kita melakukan kesalahan baik itu disengaja atau tidak. Kesalahan di tempat kerja, bukan hal yang tidak mungkin untuk terjadi. Bentuk dari kesalahan itu juga beragam contohnya kesalahan mengambil keputusan, kesalahan mengatur waktu, salah dalam melakukan pekerjaan dan masih banyak lagi kesalahan yang mungkin tanpa kita sadari.

Hal yang Wajib Kamu Lakukan Ketika Membuat Kesalahan Di Tempat Kerja

Kita tidak bisa menghindari untuk berbuat salah. Dari kesalahan tersebut bisa kita jadikan pelajaran untuk bisa tahu mana yang tepat dan tidak tepat. Proses belajar dari kesalahan baik itu diri sendiri bisa menjadi salah satu jalan kita untuk meraih kesuksesan. Jadi jangan jadikan kesalahan sebagai momok untukmu tapi jadikan sebagai bahan untuk pembelajaran memperbaiki diri. Dari hal tersebut yang perlu diingat, melakukan kesalahan terus menerus tidak bisa dijadikan pembenaran tanpa dibarengi dengan pembelajaran. Ketika kamu sudah melakukan kesalahan, maka ada beberapa hal yang wajib kamu lakukan, antara lain :

  1. Mengakui kesalahan

Hal pertama yang wajib kamu lakukan adalah menyadari kesalahan yang sudah diperbuat. Namun menyadari saja kurang perlu dibarengi dengan mengakui bahwa kamu telah berbuat kesalahan baik itu kepada atasan atau kepada pihak yang merasa kamu rugikan. Dengan kamu sudah mengakuinya, paling tidak akan cara untuk memperbaikinya.

  1. Berjanji tidak mengulanginya

Setelah kamu mengakui kesalahan, kamu perlu untuk berjanji tidak akan mengulangi kesalahan tersebut. Kamu tidak perlu untuk menyalahan diri kamu sendiri atas kesalahan yang sudah kamu perbuat. Kamu perlu berjanji dengan dirimu sendiri atau kepada atasanmu untuk tidak akan mengulanginya lagi.

  1. Tunjukan usahamu untuk memperbaikinya

Sudah tahu letak kesalahan yang kamu perbuat. Susunlah beberapa rencana untuk memperbaiki kesalahan tersebut. Untuk membuat rencana memperbaikinya, kamu membutuhkan pikiran yang tenang agar hal yang akan kamu lakukan tidak menimbulkan masalah baru.

  1. Jangan mengambinghitamkan orang lain

Kamu harus menghindari mengambinghitamkan orang lain. Selain akan merugikan orang lain itu juga bisa merugikan diri kamu sendiri. Meskipun dalam sebuah tim ada kesalahan yang akan ditanggung bersama, tetapi mengambinghitamkan adalah perbuatan yang kurang terpuji.

  1. Fokus menyelesaikan masalah

Setelah kamu tahu cara mana yang tepat untuk bisa menyelesaikan masalah, lakukanlah dengan sungguh-sungguh. Berusahalah dengan sebaik mungkin. Diskusikan jika kamu mengalami kendala bisa dengan atasanmu atau rekan kerjamu. Jangan takut untuk bertanya.

  1. Segeralah buat prestasi baru

Ketika kamu sudah menyelesaikan semua masalahmu dengan baik. Hal yang sering dilupakan adalah berbuat prestasi baru. Dengan kamu membuat untuk prestasi baru, mengurasi rasa bersalahmu dan bisa memberikan penilaian yang baik lagi kepada kamu.

Melakukan kesalahan adalah hal yang wajar, yang tidak wajar adalah kamu sadar telah berbuat kesalahan tapi tidak berusaha untuk memperbaiki malah menutupi dengan kesalahan yang baru.

Cari info loker terbaru di LokerJogja

X
X
X